-->

Kupas Tuntas Pengertian Desain Web dan Blog

Kupas Tuntas Pengertian Desain Web dan Desain Blog


Pernahkah terpikir oleh anda, kenapa ada web atau blog yang tampilannya menarik dan ada yang tidak? Terus ada yang lelet dan ada yang cepat loadingnya? Atau lagi letak dan susunan menu-menunya sangat memudahkan dan sebagain justru menjengkelkan? Nah itulah yang disebut masalah-masalah pada desain web dan desain blog.
Jadi Apa itu Desain Web dan Desain Blog?

Sebenarnya pengertian keduanya sama, karena materinya juga sama. Yang membedakannya hanya pada managemen arsip atau kontennya (baca: Perbedaan Blog dengan Website). Inti dari pengertian Desain Web adalah perencanaan, perancangan, pembuatan, pemeliharaan dan pembaruan halaman web. Meskipun aspek yang tercakup cukup banyak, tapi penekanan desain web lebih mengarah pada sisi artistik atau nilai seni sebuah web dan blog.


Perencanaan

Bermakna persiapan. Sebelumnya mesti diputuskan, seperti apa website atau blog yang akan dibangun. Isinya tentang apa, target pengunjung atau marketnya siapa. Yang menjadi nicenya apa. Kemudian sistemnya seperti apa. Apakah web atau blog statis atau dinamis. Apakah bersifat interaktif atau pasif. Jenis webnya katergi apa. Web portal, web bisnis, atau web pendidikan dan seterusnya (baca: Jenis-jenis Website). Termasuk citra atau visual branding yang ingin dibangun seperti apa. Dan hal-hal lain masih banyak lagi. Semua pertimbangan ini, harus rampung ditentukan sebelum membuat sebuah website atau blog.


Perancangan

Setelah semua pertimbangan dalam perencanaan diatas selesai, maka baru dirancang seperti apa perwajahannya. Baru dioret-oret desain tampilan atau layoutnya, mulai dari header, main, sidebar sampai footer website atau blog. Semua dirancang sedemikian rupa sesuai gambaran visi misi yang semula sudah ditentukan. Setiap unsur yang terkait dengan desainnya, mulai dari garis, bidang dan warnanya, benar-benar mengacu pada citra atau branding yang ingin dibangun. Untuk menunjang hal ini, diperlukan kemampuan desain grafis yang memadai, dimana rumus semua itu sudah terangkum pada Prinsip-prinsip Desain


Pembuatan

Setelah rancangan atau gambaran layout selesai, baru sebuah website atau blog dibuat. Proses ini bisa akan cepat dan mudah, jika masalah perencanaan dan rancangannya sudah jelas, sehingga saat membuatnya, tidak ada lagi hal-hal yang meragukan. Yang menjadi tantangan, tinggal masalah teknis, yaitu penguasaan akan bahasa pemrograman dan beberapa aplikasi pendukung (Kemampuan yang Diperlukan Web Desainer).

Pemeliharaan

Selain pembuatan, pemeliharaan juga termasuk bagian dari desain web. Karena dalam perjalanan, berbagai kemungkinan bisa terjadi terhadap sebuah website dan blog. Karena dunia web (IT) selalu berkembang pesat. Perubahan demi perubahan pada sistemnya, selalu terjadi, misalnya perubahan pada sistem Browser, situs-situs tertentu yang berhubungan dengan keberlangsungan web dan seterusnya. Karena itulah sebuah website dan blog, harus selalu beradaptasi dengan semua itu, yang efeknya, diperlukan perawatan terus menerus.

Pembaruan

Agar sebuah website dan blog terus berkembang, minimal tetap bertahan dalam persaingan, maka selalu diperlukan pembaruan disana-sisni. Diperlukan update dari berbagai sisi sesuai laju perkembangan dunia web dan internet. Baik dari sisi konten, maupun dari sisi kelengkapan fitur dan desain perwajahannya.
Komentar yang tidak relevan, jorok, spamming dan promosi link akan dihapus

Desember 2015 - Erianto Anas - blogernas