-->

Cara Mengubah Ukuran Gambar tanpa Software

Mengubah ukuran gambar atau foto, tidak harus menggunakan software seperti Corel Draw, Adobe Photoshop, Adobe Illustrator dan sejenisnya. Apalagi jika spect komputer atau laptop anda rendah alias tidak memadai, maka prosesnya, akan menjadi sangat lelet. Padahal ada banyak cara yang bisa anda gunakan tanpa harus menginstall software apapun. Misalnya:

Cara Mengubah Ukuran Gambar tanpa Software

Pertama dengan menggunakan fitur bawaan windows seperti Paint.
Meski sangat sederhana, tapi kemampuan aplikasi ini, tidak bisa dipandang remeh. Paint ini bisa mengedit gambar atau foto dengan praktis tapi hasilnya, tetap bagus. Bagus dalam arti, tidak mengurangi ketajaman dan kejernihan gambarnya. Termasuk untuk mengubah ukuran gambar, paint ini sangat lincah untuk diandalkan. Hanya dengan sekali pengaturan, apa yang anda harapkan, bisa dicapai. Bahkan saya sendiri, justru banyak menggunakan Paint ini untuk mengubah ukuran gambar tutorial pada blog ini. Jika anda berminat ingin mencoba, silahkan simak cara melakukannya di Cara Merubah Ukuran Gambar dengan Paint.

Kedua dengan menggunakan fitur bawaan Microsoft Office
Jika pada komputer atau laptop anda sudah terinstall program Microsoft Office, maka biasanya didalamnya sudah includ aplikasi pengolah gambar secara sederhana yang bernama Office Picture Manager. Fitur ini tersedia pada Ms.Office 2007. Untuk Office 2010 keatas, namanya bukan Office Picture Manager, tapi tetap Microfost Office. Nah aplikasi ini juga bisa melakukan edit gambar atau foto secara sederhana. Apalagi jika untuk keperluan blogging, aplikasi ini sudah lebih dari cukup. Cara untuk mengubah ukuran file gambar dengan aplikasi ini, bisa anda ikuti pada halaman Cara Merubah Ukuran Gambar dengan Office Picture.

Ketiga dengan menggunakan layanan online
Ini termasuk salah satu keuntungan di abad Internet. Semuanya sudah bisa serba online. Termasuk untuk mengedit gambar dan foto. Anda juga bisa melakukannya secara online. Banyak situs di internet yang menyediakan layanan gratis untuk ini. Jadi anda tidak perlu lagi repot harus mencari dan menginstall software pengolah gambar untuk mengedit sebuah foto. Cukup dengan mengakses situs tersebut lalu menggunakan semua fiturnya dengan gratis. Selengkapnya tentang ini bisa anda ikuti di 5 Situs Edit Gambar secara Online.
Komentar yang tidak relevan, jorok, spamming dan promosi link akan dihapus

Desember 2015 - Erianto Anas - blogernas